Sosok Anwar Hafid calon Gubernur Sulteng semakin menarik perhatian masyarakat di berbagai daerah.
Pada kampanye terbatas yang digelar Jumat, 11 Oktober 2024, di Desa E Eya, Kecamatan Palasa, Kabupaten Parigi Moutong, ratusan warga, sebagian besar petani, hadir untuk mendukung pasangan calon nomor urut 2, Anwar Hafid dan Reny A. Lamadjido. Kampanye ini mengusung visi pasangan BERANI (Bersama Anwar – Reny), yang telah mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat.
Iswani, Ketua Panitia kampanye, mengungkapkan bahwa warga dari tiga desa lainnya, yakni Ulatan, Dongkalan, dan Bobalo, juga hadir di acara tersebut. Bahkan, warga yang tinggal di kaki Gunung Gigianang rela berjalan kaki untuk hadir dan mendengarkan orasi Anwar Hafid.
“Mereka datang dengan harapan besar, dan kami yakin mayoritas akan mendukung pasangan nomor urut 2,” kata Iswani.
Dalam orasinya, Anwar Hafid menekankan pentingnya sosok pemimpin yang berpengalaman dan berprestasi.
Ia menyampaikan bahwa pengalaman dalam memimpin dan mengelola pemerintahan dari tingkat bawah menjadi modal penting dalam melaksanakan program-program pembangunan.
“Saya telah berpengalaman sebagai kepala desa selama 7 tahun, dan Ibu Reny memiliki rekam jejak sebagai Kepala Puskesmas hingga Kepala RSUD serta Wakil Wali Kota Palu. Ini adalah bukti bahwa kami siap mengelola pemerintahan dengan baik,” ujar Anwar Hafid.
Didampingi oleh partai-partai pengusung, seperti Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Bulan Bintang (PBB), dan Partai Demokrat, Anwar Hafid memaparkan 9 program unggulan BERANI yang dirancang untuk menjawab kebutuhan masyarakat Sulawesi Tengah.
Salah satu yang menarik perhatian warga E Eya adalah rencana pengadaan jaringan internet bagi desa-desa di wilayah terpencil.
“Jika kami terpilih, warga di kaki gunung akan segera menikmati akses internet,” janji Anwar Hafid.
Dalam sesi video call, calon Wakil Gubernur Reny Lamadjido juga menyapa warga secara virtual karena sedang berkampanye di Kota Palu.
Ia meminta dukungan dan doa dari masyarakat E Eya untuk memenangkan pasangan nomor urut 2 pada Pilgub Sulteng 2024. “Kami berdua siap menghadirkan perubahan nyata bagi Sulawesi Tengah,” ungkap Reny.
Sesi tanya jawab yang interaktif juga memperkuat hubungan Anwar Hafid dengan warga. Mantan Kepala Desa Bobalo, Parman, menyatakan bahwa program-program BERANI sangat relevan dengan kebutuhan rakyat.
“Program ini membawa harapan besar bagi kami,” katanya. Anwar Hafid menegaskan bahwa salah satu program prioritasnya adalah membuka jalan-jalan terisolir untuk memudahkan akses pertanian, termasuk pembangunan Seribu Kilometer Jalan Tani.
Dukungan warga Parigi Moutong semakin memperkuat langkah pasangan Anwar Hafid dan Reny Lamadjido dalam memenangkan pemilihan Gubernur Sulawesi Tengah 2024, dengan komitmen membawa perubahan nyata dan solusi konkret bagi masyarakat.