Masyarakat Cinta Masjid Indonesia (MCMI) mengadakan perayaan Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW yang dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat di Kota Palu, Sabtu malam (21/9/2024).
Ketua Umum Masyarakat Cinta Masjid Indonesia Sulawesi Tengah, Anwar Hafid, memanfaatkan kesempatan tersebut untuk mengajak masyarakat berdoa bersama agar Pilkada Sulteng 2024 berjalan dengan aman dan damai.
“Masyarakat Cinta Masjid Indonesia selalu mengajak kita untuk bershalawat, semoga berkah dari shalawat ini memberikan kedamaian bagi Sulawesi Tengah dan terhindar dari segala macam bahaya,” ujar Anwar Hafid di hadapan para hadirin.
Anwar Hafid, yang juga bakal calon gubernur Sulawesi Tengah, berharap momentum Maulid Nabi ini menjadi ajang silaturahmi dan refleksi spiritual bagi masyarakat.
Dalam sambutannya, Anwar Hafid menekankan pentingnya memohon doa agar Pilkada Sulteng 2024 dapat berlangsung dengan damai, tanpa adanya fitnah atau kerusuhan.
“Semoga dengan berkah Maulid ini, Pilkada Sulteng bisa berjalan aman dan damai, serta masyarakatnya tetap rukun dan saling menyayangi,” tambahnya.
MCMI, melalui kegiatan ini, juga menyelenggarakan lomba kreasi telur dan memberikan 10 paket umroh gratis bagi masyarakat yang hadir sebagai bentuk apresiasi.
Anwar Hafid mengungkapkan harapannya agar setiap peserta dapat menjadikan Maulid ini sebagai momentum untuk berdoa demi kesejahteraan dan keberkahan Sulawesi Tengah.
Anwar Hafid yang aktif dalam kegiatan Masyarakat Cinta Masjid Indonesia, mengajak masyarakat untuk mencintai Rasulullah SAW dan mengamalkan ajarannya dalam kehidupan sehari-hari. “Cintailah Rasulullah, agar kita mendapat syafaat di hari akhir nanti,” ungkapnya.
Selain itu, Anwar Hafid meminta doa dari seluruh masyarakat agar diberikan kemudahan dalam perjalanan politiknya menuju Pilkada Sulteng 2024.
Ia berharap masyarakat mendukung siapapun yang terpilih sebagai pemimpin terbaik bagi Sulawesi Tengah.
“Saya memohon doa, agar saya dan ibu Reny dimudahkan dalam setiap langkah, terutama dalam menghadapi Pilkada ini,” ujarnya.
MCMI juga berharap acara seperti ini dapat mempererat hubungan antarwarga, sekaligus memperkuat komitmen untuk menciptakan suasana damai dan harmonis di tengah masyarakat.
“Kita harus bersatu, menjaga kedamaian, dan mendukung pemimpin yang benar-benar peduli pada rakyat,” kata Anwar Hafid, menutup sambutannya.
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat dan pemuda yang ingin melihat perubahan positif di Sulawesi Tengah.
MCMI berkomitmen untuk terus menyelenggarakan acara-acara keagamaan yang mendekatkan masyarakat dengan nilai-nilai spiritual, serta mendukung upaya-upaya menciptakan Sulawesi Tengah yang lebih baik.
Dengan peran aktif Masyarakat Cinta Masjid Indonesia, diharapkan suasana di Sulawesi Tengah menjelang Pilkada tetap kondusif dan penuh dengan keberkahan.
Semua pihak diajak untuk menjaga perdamaian dan ikut serta dalam memilih pemimpin yang benar-benar mengutamakan kepentingan rakyat.